Dan pada hari yang sangat penting ini yaitu hari Ghadir Khum merupakan sebuah kesempatan baik untuk menghapus kedengkian dan takabbur serta memperkuat kesetian kita kepada Imam Ali as.
Shabestan News Agency, Hujjatul Islam Ali Ridha Panahian dalam sebuah ceramahnya menjelaskan bahwa di hari kiamat nanti setiap umat yang masuk ke dalam neraka akan menjadi bahan laknatan umat-umat lainnya.
Namun ketika kelompok bathil masuk ke dalam neraka orang-orang melakukan protes dan mereka berkata kepada Allah swt, Ya Rabb! Apakah tidak seharusnya azab mereka berbeda dengan azab kami, karena mereka telah membuat kami tersesat maka azablah mereka dua kali lipat lebih dari kami, kemudian Allah swt berkata kepada mereka “Aku akan melipat gandakan azab kedua kelompok ini.”
Hujjatul Islam Panahian menambahkan, rasa dengki dan takabbur kepada auliya Ilahi tidak hanya terjadi pada masyarakat tertentu, namun juga terjadi pada masyarakat umum lainnya. Dan jika kedengkian dan takabbur ini ada pada masyarakat umum maka Allah swt akan menurunkan azab-Nya.
Jika orang-orang mengikuti kesucian maka pasti Allah swt akan melenyapkan musuh-musuh mereka. Dan jika saat ini terjadi pembantaian terhadap kaum muslim di Myanmar dan tidak yang menolong mereka, hal itu karena tidak ada yang ingin melakukan sesuatu apapun untuk mereka.
Dan pada hari yang sangat penting ini yaitu hari Ghadir Khum merupakan sebuah kesempatan baik untuk menghapus kedengkian dan takabbur serta memperkuat kesetian kita kepada Imam Ali as, demikian jelas Hujjatul Islam Panahian.
(Shabestan/Berbagai-Sumber-Lain/ABNS)
0 komentar:
Posting Komentar