Dakwah kepada Allah, Tujuan Final Para Nabi


Ritual peletakan sorban telah digelar hari ini di Madrasah Ilmiah Imam Husain as yang terletak di kota Tehran, Iran.

Hujjatul Islam wal Muslimin Muhammad Hasan Abu Turabifard Waka I Parlemen Iran yang juga bertindak sebagai kepala madrasah ilmiah tersebut hadir dalam ritual ini. Ia menegaskan, tujuan utama dan final gerakan para nabi adalah dakwah kepada Allah swt.

Dakwah kepada Allah ini, lanjut Abu Turabifard, juga sering ditekankan oleh Rasulullah saw. Menurut beliau, barang siapa mengaku sebagai pengikut beliau, maka ia harus mengajak seluruh masyarakat kepada Allah.

Hujjatul Islam wal Muslimin Abu Turabifard menekankan bahwa mereka yang ingin mengajak kepada Allah harus memenuhi beberapa persyaratan. Syarat pertama adalah mereka harus mengenal jalan yang ingin ditempuh. Selama belum mengenal jalan, mereka tidak bisa menjadi dai hakiki kepada Allah.

Satu hal penting yang harus diperhatikan dalam rangka mengajak kepada Allah, tukas Abu Turabifard, adalah kita harus menjadikan para pembesar dan ulama kita sebagai model dan figur kehidupan kita.

“Anda yang sekarang telah siap mengenakan pakaian suci ulama memiliki tanggung jawab yang sangat besar. Seluruh masyarakat akan melihat setiap perilaku Anda,” pesan Abu Turabifard.

(Shabestan/ABNS)

Ditulis Oleh : Unknown ~ Pada Senin, 21 Desember 2015

Terimakasih atas kunjungan Anda serta kesediaan Anda membaca artikel kami yang berjudul Dakwah kepada Allah, Tujuan Final Para Nabi. Kritik dan saran dapat anda sampaikan melalui kotak komentar. Anda dipersilakan copy paste berita ini dengan mencantumkan url sumber : https://abnsnews.blogspot.com/2015/12/dakwah-kepada-allah-tujuan-final-para.html

Subscribe for latest Dunia Penuh Berita


0 komentar:

PROFIL ABNS