Alhamdulillah. Al Azhar Mesir sbg lembaga pendidikan Islam dunia yg terkenal moderat dan toleran sdh mengeluarkan statement resmi terkait Rohingya.
Poin-Poin Pernyataan Resmi Al-Azhar Terkait Krisis Rohingya
– Umat Islam Burma mendapat serangan brutal nan barbar yang tidak pernah dikenal oleh kemanusiaan sebelumnya;
– Nurani Internasional yang mati adalah sebab di balik fenomena brutal yang tak berperikemanusiaan di Myanmar;
– Seluruh Perjanjian Internasional yang berjanji akan melindungi Hak Asasi Manusia, semuanya hanya sebatas tinta di atas kertas, bahkan itu hanya kebohongan semata;
– Apa yang dialami oleh Muslim Rohingya, mengingatkan kita dengan tabiat binatang buas di hutan belantara;
– Organisasi-organisasi Dunia pastinya akan mengambil sikap yang berbeda jika kelompok —yang tertindas— ini adalah pemeluk agama atau keyakinan selain Islam;
– Para pemimpin keagamaan di Myanmar telah meremehkan upaya Al-Azhar dan berkoalisi dengan ekstremis bersenjata dari junta rezim untuk melakukan pemusnahan;
– Pemusnahan Massal terhadap warga muslim akan menggoreskan catatan kelam dalam sejarah Myanmar yang takkan terhapus oleh zaman;
– Al-Azhar Al-Syarif mustahil hanya berpangku tangan di hadapan pelanggaran yang tidak berperikemanusiaan ini;
– Al-Azhar akan memimpin pergerakan kemanusiaan dalam level Arab, dunia Islam dan Internasional, untuk menghentikan pembantaian ini;
– Kejahatan-kejahatan semacam ini, merupakan bentuk suport untuk melakukan tindakan kejahatan terorisme yang tengah diderita oleh kemanusiaan seluruhnya;
– Kita akan memekikkan seruan kemanusiaan yang menggema untuk menuntut dihentikannya politik diskriminasi etnik dan agama di antara seluruh warga;
– Kita sangat prihatin atas sikap kontradiktif dari sosok yang salah satu tangannya telah membawa penghargaan Nobel Perdamaian, namun tangan yang satunya lagi memberkati kejahatan-kejahatan yang menjadikan Perdamaian itu sendiri kabur ditiup angin.
Simak Video Ini:
https://m.facebook.com/OfficialAzharEg/photos/a.981948061819287.1073741828.978594902154603/1822875614393190/?type=3
https://www.facebook.com/OfficialAzharEg/photos/a.981948061819287.1073741828.978594902154603/1822875614393190/?type=3&theater
(satuislam/Berbagai-Sumber-Lain/ABNS)
0 komentar:
Posting Komentar