Al-Jazirah mengumumkan bahwa pesawat-pesawat tempur rezim Israel mengebom basis-basis militer pemerintah Suriah dan Hizbullah Lebanon di wilayah Al-Qalamun, daerah perbatasan Suriah dan Lebanon.
KBS melaporkan, Al-Jazirah mengatakan bahwa beberapa ledakan di pusat kota Al-Qutaifah dan kota-kota sekitar Bairut serta Qoreh di Al-Qalamun di pinggiran Damaskus akibat serangan roket-roket pesawat tempur rezim Israel.
Informasi yang diterima menunjukkan bahwa serangan tadi malam menargetkan brigade 155 dan 65 terkhusus senjata-senjata strategis dan rudal-rudal balistik.
Pesawat-pesawat tempur rezim Zionis telah melancarkan beberapa serangan sejak krisis Suriah hingga sekarang ke basis-basis di Suriah.
Rezim Israel pada tanggal tujuh Desember lalu menargetkan dua wilayah Dimas dan bandar udara Internasional Damaskus, dan kemungkinan rezim Zionis akan menyerang sebagian markas-markas militer Suriah di dua daerah ini atau gudang-gudang senjata.
Begitu pula pada tanggal 18 Januari yang lalu, rezim Israel menyerang basis-basis di pertanian Al-Amal di Qunaitrah di barat daya Suriah yang menggugurkan enam anggota Hizbullah Lebanon dan Garda Revolusi Islam Iran.
(Shabestan/ABNS)
0 komentar:
Posting Komentar