Iran: Jet Tempur Saudi Serang Kedutaan Iran di Yaman

Perang Yaman

"Arab Saudi memikul tanggung jawab yang telah merusak kedutaan dan melukai staf," kata juru bicara Kementerian Luar Negeri Hossein Jaber Ansari mengutip saluran TV IRIB. Beberapa penjaga diduga terluka.

Tehran menuduh Riyadh melakukan serangan udara dengan pesawat militer di kedutaan Iran di ibukota Yaman, Sanaa.

"Arab Saudi memikul tanggung jawab yang telah merusak kedutaan dan melukai staf," kata juru bicara Kementerian Luar Negeri Hossein Jaber Ansari mengutip saluran TV IRIB. Beberapa penjaga diduga terluka.

"Tindakan ini disengaja oleh Arab Saudi dan merupakan pelanggaran semua konvensi internasional yang melindungi misi diplomatik," tambahnya.

Ansari lebih lanjut menambahkan "Republik Islam [Iran] berhak mengejar kepentingannya dalam hal ini."

Sementara itu, juru bicara koalisi Arab yang dipimpin Brigadir Jenderal Ahmed Asseri mengatakan tuduhan itu akan diselidiki dan menyebut, koalisi melakukan serangan udara berat melawan militan peluncur rudal al-Houthi. Ditambahkannya, para militan menggunakan bangunan sipil termasuk kedutaan yang ditinggalkan, tuduhnya.

Hubungan antara Iran dan Arab Saudi menukik setelah Riyadh mengeksekusi seorang ulama terkemuka Syeikh Nimr atas tuduhan terorisme pada 2 Januari. Menanggapi eksekusi itu, pengunjuk rasa turun ke jalan di Iran dan menyerang kedutaan Saudi. Riyadh menanggapi serangan itu dengan memutuskan hubungan diplomatik dengan Tehran.

Iran juga memberlakukan embargo penuh pada semua impor dari Arab Saudi.

(Islam-Times/ABNS)

Ditulis Oleh : Unknown ~ Pada Kamis, 07 Januari 2016

Terimakasih atas kunjungan Anda serta kesediaan Anda membaca artikel kami yang berjudul Iran: Jet Tempur Saudi Serang Kedutaan Iran di Yaman. Kritik dan saran dapat anda sampaikan melalui kotak komentar. Anda dipersilakan copy paste berita ini dengan mencantumkan url sumber : https://abnsnews.blogspot.com/2016/01/iran-jet-tempur-saudi-serang-kedutaan.html

Subscribe for latest Dunia Penuh Berita


0 komentar:

PROFIL ABNS