Para Oknum Bersenjata Serang Masjid di Pakistan


Beberapa oknum bersenjata menyerang sebuah masjid di kawasan Baluchestan, barat daya Pakistan. Sangat menguntungkan, serangan ini tidak menelan korban jiwa.

Menurut sumber media Pakistan, mereka meletakkan sebuah bom di salah satu masjid yang terletak di daerah Qal‘eh Abdullah Baluchestan. Dan bom ini meledak pada saat tak seorang pun berada di masjid. Lantaran ledakan ini, sebagian bangunan masjid rusak.

Menurut sebuah perkiraan, kelompok Ahlul Hadis melakukan serangan ini terhadap masjid tersebut.

Pada saat yang sama, pihak keamanan Pakistan berhasil menggagalkan aksi teroris di Propinsi Bajaur yang terletak di barat laut Pakistan. Mereka juga berhasil menangkap sebuah truk yang berisi senjata dan bahan-bahan peledak.

Asosiasi Ahlul Hadis adalah sebuah kelompok Ahli Sunnah Pakistan yang beraliran Wahabi.

(Al-Jazirah/Shabestan/ABNS)

Ditulis Oleh : Unknown ~ Pada Selasa, 09 Februari 2016

Terimakasih atas kunjungan Anda serta kesediaan Anda membaca artikel kami yang berjudul Para Oknum Bersenjata Serang Masjid di Pakistan. Kritik dan saran dapat anda sampaikan melalui kotak komentar. Anda dipersilakan copy paste berita ini dengan mencantumkan url sumber : https://abnsnews.blogspot.com/2016/02/para-oknum-bersenjata-serang-masjid-di.html

Subscribe for latest Dunia Penuh Berita


0 komentar:

PROFIL ABNS