Abdullah II: Kita Sedang Menghadapi Perang Dunia Baru


“Sekarang, dunia sedang menghadapi sebuah perang dunia lantaran fenomena terorisme. Jika kita tidak melakukan tindakan, maka bahaya ini akan lebih buruk.”

Begitu hal ini disampaikan oleh Abdullah II, Raja Jordania, pada kesempatan berorasi di pertemuan keamanan Munich yang telah dimulai kemarin.

Abdullah II menegaskan, dalam kemenangan di medan perang Iraq dan Suriah, kita semua memiliki kepentingan. Pembasmian Da‘isy di Iraq dan Suriah menuntut sebuah tindakan yang seirama dan serius. Langkah yang kita ambil pasti memiliki prioritas. “Kita harus terima bahwa kelompok teroris ini tidak hanya mengancam sebagian dunia, tetapi sebuah ancaman bagi seluruh dunia,” ujarnya.

Abdullah II melanjutkan, “Pundak kita memikul tanggung jawab. Kita harus berada di garis depan dalam berperang melawan Khawarij. Perang ini bertujuan membela agama suci Islam, nilai-nilai kita, dan masa depan bangsa kita.”

Menurut Abdullah II, fenomena imigram Suriah adalah sebuah tragedi kemanusiaan yang paling besar di masa kita ini. Kita sedang menyaksikan efek-efeknya di semanjung pantai dan perbatasan negara kita. Krisis ini sangat berpengaruh paling besar di Jordania.

“Langkah lain yang harus kita ambil adalah mendukung Pemerintah Iraq untuk membebaskan kota dan desa dari cengkeraman Da‘isy,” tandas Abdullah II.

Poin ketiga orasi Abdullah II terfokus pada krisis Israel dan Palestina. “Apabila krisis ini tidak berhasil dituntaskan, maka hal ini akan menyulut sebuah krisis antar agama dalam ranah dunia,” ujarnya.

(Akhbar-Al-Urdun/Shabestan/ABNS)

Ditulis Oleh : Unknown ~ Pada Sabtu, 20 Februari 2016

Terimakasih atas kunjungan Anda serta kesediaan Anda membaca artikel kami yang berjudul Abdullah II: Kita Sedang Menghadapi Perang Dunia Baru. Kritik dan saran dapat anda sampaikan melalui kotak komentar. Anda dipersilakan copy paste berita ini dengan mencantumkan url sumber : http://abnsnews.blogspot.com/2016/02/abdullah-ii-kita-sedang-menghadapi.html

Subscribe for latest Dunia Penuh Berita


0 komentar:

PROFIL ABNS